BECKER.BIZ.ID – PT Reska Multi Usaha membuka lowongan kerja untuk kamu yang sedang membutuhkan pekerjaan dan sedang mengembangkan karir.
PT Reska Multi Usaha, juga dikenal sebagai RMU, adalah salah satu anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang beroperasi sejak tahun 2003. RMU memberikan layanan terbaik untuk mendukung operasional perkeretaapian dan mendukung kebijakan dan program PT Kereta Api Indonesia (Persero) sebagai induk perusahaan. Bermula sebagai Restaurant On Train RMU, sekarang telah berkembang menjadi berbagai bisnis lain.
Sekarang termasuk Sevice On Train, Res Parking, Loko Café, Loko Kantin, Catering, Res Clean, Reska Entertainment, dan perdagangan umum. Saat ini, RMU memiliki sebelas kantor cabang yang terletak di Pulau Jawa dan Pulau Sumatra.
Mempunyai tujuan untuk menyediakan layanan perkeretaapian yang berkualitas tinggi untuk menyelenggarakan perkeretaapian, memberikan kepuasan kepada pelanggan, dan memenuhi harapan stakeholders dengan menggunakan sumber daya yang dapat diandalkan, baru, dan penuh semangat.
Saat ini perusahaan sedang membuka lowongan kerja bagi kamu yang berminat bergabung dengan perusahaan, silahkan baca persyaratan berikut:
Lowongan PT Reska Multi Usaha Terbaru Maret 2024.
Posisi:
1. Daily Worker untuk Petugas Parkir BO 4 Semarang
Persyaratan:
1. Laki-laki/Perempuan
2. Usia antara 18 hingga 40 tahun
3. Minimal lulusan SMA atau setara
4, Tinggi badan minimal 160 cm untuk pria dan 155 cm untuk wanita
2. Daily Worker untuk Petugas Parkir Unggulan
Persyaratan:
1. Wanita
2. Memiliki penampilan menarik
3. Usia antara 18 hingga 27 tahun
4. Minimal lulusan SMA atau setara
5. Tinggi badan minimal 165 cm dengan berat badan proporsional
Dokumen yang Diperlukan:
1. Curriculum Vitae (CV)
2. Surat Lamaran
3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
4. Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
5. Fotokopi Ijazah Terakhir
6. Fotokopi Kartu BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan
7. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
Cara Daftar
Jadwal & Lokasi Walk In Interview:
Sabtu, 09 Maret 2024 (Pukul 09.00-Selesai)
Jl. Imam Bonjol No. 16 Kel. Dadapsari Kec. Semarang Utara, Kota Semarang(*)